Rabu, 04 Maret 2020

Lama & Waktu Penerjemahan Tersumpah, berapa hari sih?

Lama & waktu pengerjaan terjemah tersumpah, pertanyaan ini muncul saat membutuhkan jasa terjemah tersumpah. kepikiran periode waktu penerjemahan kepikiran karena biasanya didominasi oleh pikiran deadline yang mepet, peluang beasiswa yang sebentar lagi akan close, atau tiket kepergian luar negeri yang sudah dijadwalkan sementara dokumen pendukung belum siap, atau hal lainnya.

Proses pengerjaan terjemahan akan berkaitan erat dengan dokumen yang diterjemahkan, tingkat bahasa, kepadatan halaman, serta waktu yang diberikan kepada penyedia jasa penerjemah. Maka setelah bernegoisasi dan menghasilkan kata sepakat, dokumen akan diterjemahkan.

Sebagai gambaran untuk dokumen pribadi yang berlaku di publik seperti: akta lahir, ijazah, transkrip nilai, rapor, kartu keluarga dan sejenisnya dapat diselesaikan 1 s.d. 2 hari, tergantung berapa banyak halaman yang diterjemahkan. adapun untuk kontrak, kerjasama, peraturan, akta notaris untuk sekitar 15 hal. dapat diselesaikan 1 s.d 2 hari. 

Pada intinya, jangan ragu untuk bertanya? kepada penyedia jasa penerjemah. Perihal order atau tidak order adalah persoalan pilihan. Pilihan makan di warteg atau di warung padang, adalah pilihan. Pergi ke dokter spesialis atau ke dokter umum, juga pilihan. Juga, tidak makan pun adalah pilihan.

Gunakan logika rasionalitas saat akan mengorder jasa penerjemahan tersumpah, pun, saat akan mengorder jasa penerjemah non-tersumpah. Dalam hal profesi penerjemah non-tersumpah pun ada kategori, ada penerjemah pemula dan ada penerjemah senior. Rata-rata yang berani menghargakan dirinya profesional tidak akan menjatuhkan rate profesionalismenya. [arshsn]

Jumat, 28 Februari 2020

Hasil Penerjemah Tersumpah, seperti apa sih?

Hasil penerjemah tersumpah, seperti apa sih hasil, bentuk, format dan spesifikasi terjemahan tersumpah? Tidak semua mengenal penyedia jasa penerjemah tersumpah, karena jasa ini jarang dibutuhkan dan kurang familiar di masyarakat publik. 

Rata-rata mereka mengetahui penyedia jasa penerjemah setelah mendapatkan kesempatan saat akan studi di luar negeri, jalan-jalan ke luar negeri, bekerjasama dengan pihak asing, berangkat ibadah Haji, Tender luar negeri, mengajukan permanen resident, mendaftarkan ke catatan sipil bagi anak yg beda negara, pernikahan beda bangsa, menjadikan pencarian penyedia jasa penerjemah tersumpah.

Hasil penerjemah tersumpah berdasarkan pengalaman kami sebagai penyedia jasa penerjemah tersumpah bentuk, format dan spesifikasinya adalah sebagai berikut:
1. Hasil terjemah diketik pada kertas HVS A4, spasi double, font courier new, size 12, margin 3-3-3-3.
2. Untuk dokumen pribadi seperti akta lahir, ijazah, kartu keluarga, maka hasil terjemah akan mengikuti format bentuk aslinya, tidak memberlakukan double spasi. 
3. Untuk dokumen perusahaan seperti akta notaris, perjanjian/kontrak, dan sejenisnya memberlakukan double spasi, font courier new, size 12, seperti yang dijelaskan pada poin 1.
4. Hasil terjemah tersumpah terdapat tandatangan dan stempel dari penerjemah tersumpah.
5. Hasil terjemah terdapat pernyataan/affidavit dari penerjemah tersumpah diakhir halaman penerjemahan tersumpah. Seperti yang berbunyi: "This is to certify that I have translated the forgoing document from Indonesian to English, that it is true and complete that I am competent in both languages". Pernyataan ini dibuat simpel diakhir penerjemahan tidak terpisah dengan halaman sebelumnya.
6.Apabila menghendaki proses legalisasi di Kementerian Hukum dan HAM, Kementerian Luar Negeri, Kedutaan Besar Republik Indonesia, dokumen terjemah tersumpah pun sudah berlaku dan dapat diproses untuk mendapatkan legalisasi tersebut. 

Inti dari penjelasan diatas, bahwa konten hasil terjemahan adalah user dari orang asing, atau lembaga asing dapat membaca dan memahami serta menerima kebenaran dan keakuratan hasil terjemah baik ditinjau dari ranah hukum maupun dari segi gramatikal bahasa. 

Adapun bila menghendaki format dengan desain asli seperti dokumen sumber, seperti ada bingkai, frame, akan sangat jarang bagi para penyedia terjemah tersumpah mengerjakannya, karena sudah beda bagian pekerjaan lagi mengerjakannya. Kalau menghendaki hal itu, maka biasanya akan dikenakan charge tambahan. 

Untuk biaya terjemah tersumpah biayanya pun mengikuti halaman hasil terjemahan seperti yg dijelaskan dalam poin 1 diatas, tergantung akan dokumennya dulu. Apakah dokumen pribadi atau dokumen perusahaan, serta berapa jumlah halamannya. Estimasi pengerjaan dan biaya penerjemahan akan diberitahu lebih dulu dalam quotation letter (surat penawaran) dari penyedia jasa penerjemah tersumpah. [arshsn]






Apa perbedaan Penerjemah Tersumpah dan Non-Tersumpah, pilih mana?

Sebagai penerjemah tidak cukup hanya ahli dan berpengalaman dalam menerjemahkan. Dan saat dokumen dapat dipertanggungjawabkan di mata hukum maka sejumlah sertifikat ahli pun harus dikantongi untuk menunjang legalitas dan berkekuatan hukum, inilah kemudian di namakan terjemahan tersumpah.

Lebih lanjut, berbicara penerjemah tersumpah ada juga yang disebut dengan penerjemah non-tersumpah (reguler/biasa : read). Apa  sih perbedaan antara penerjemah tersumpah dan non-tersumpah? Mau memilih jasa manakah? 

Penerjemah tersumpah berarti mengalihbahasakan dari bahasa sumber ke bahasa sasaran dengan bukti legalitas sebagai penerjemah tersebut atau sworn translator, dokumen yang telah diterjemahkan dapat digunakan untuk keperluan formal dan legal. Seperti saat kuliah di luar negeri, bekerja di luar negeri, bisnis dengan orang asing, nikah beda negara. Dokumen tersumpah harus disediakan. 

Sementara penerjemah non-tersumpah, mengalihbahasakan tanpa harus menghadirkan sertifikat sebagai penerjemah tersumpah, karena proses penerjemahan non-tersumpah tidak mewajibkan suatu serifikat penerjemah. Seperti menerjemahkan jurnal yang akan disubmit ke luar negeri, company profile, perjanjian biasa, manual book perusahaan, artikel. Selama ini tidak membutuhkan sertifikat keahlian, namun tetap menggunakan kaidah gramatikal kebahasaan. 

Pilih mana terjemah tersumpah atau non-tersumpah? Jawabannya adalah tergantung kebutuhan dan penggunaan dokumen tersebut. Saat kepentingannya adalah butuh legalitas, butuh kekuatan hukum, user mengharuskan terjemah tersumpah. Saat akan memproses legalisasi ke Kementerian Hukum dan HAM, legalisasi Kementerian Luar Negeri, legalisasi di Kedutaaan Besar di Jakarta. Maka harus dalam versi terjemahan tersumpah.

Dan mana yang lebih baik? sebenarnya kualitasnya adalah sama, hanya saja bedanya pada kekuatan legalitas lebih unggul dimata hukum.[arshsn]

Kamis, 27 Februari 2020

Apa yang dimaksud Terjemahan

Sekilas mengenai terjemahan menurut KBBI artinya salinan, alih bahasa ke bahasa yang lain, pekerjaannya disebut menerjemahkan yang artinya proses memindahkan, menyalin suatu bahasa ke bahasa lain. Maka terjemahan berarti juga hasil dari menerjemahkan, orang yang melakukan mengalihbahasakan adalah penerjemah atau juru terjemah, sedangkan proses atau cara perbuatan menerjemahkan disebut penerjemahan. apalagi proses penerjemahan tersumpah (sworn translation atau sworn translator), tanggungjawabnya akan lebih besar atas bahasa yg dialihbahasakan ke bahasa sasaran.

Sementara menurut wikipedia, yang dimaksud penerjemahan adalah proses interpretasi makna teks dari bahasa sumber untuk menghasilkan teks padanan dalam bahasa sasaran yang mengkomunikasikan pesan serupa. Menurut Oxford yg dinukil oleh wikipedia, penerjemahan adalah komunikasi pesan dari bahasa sumber ke bahasa sasaran dengan menggunakan teks yang ekuivalen. Dimana interpretasi atau tafsir tidak lebih dulu muncul mendominasi dari arti bahasa sumbernya.

Maka akan berbeda perihal menerjemahkan dan persoalan mentafsir. Proses yang dilakukan sang penerjemah merupakan apa adanya dari teks kosa kata bahasa sumber dengan menganggit bahasa sumber tersebut akan memberikan pemahaman dengan apa yang ditulis oleh penulis, pembuat tulisan sumber tersebut. Hasil penerjemahan tidak semuanya bermuara leterlek (letterlijk=read belanda) artinya secara harfiah, namun muaranya dipadankan makna bahasa harfiah tersebut dipola, diproses menuju arti yang sesungguhnya. 

Kepiawaian penerjemah dalam menerjemahkan bahasa akan bergantung dengan jam terbang mereka, semakin banyak belajar memperdalam maka akan semakin banyak pengalaman yang diperoleh, ini adalah sudah hukum alam. Tidak ada suatu kata profesionalitas sehingga menjadi orang professional tidak diperoleh dengan melalui profesi, saat orang membaca dia profesi nya dipenerjemahan, dalam pengertian yang sama, dia menggeluti dengan fokus di bidang tersebut.

Seiring dengan kebutuhan perkembangan zaman dan butuhnya atas otentikasi dan legalitas hasil sehingga dapat dipertanggungjawabkan maka muncullah terjemah tersumpah, penerjemahan tersumpah atau orannya disebut penerjemah tersumpah (sworn translator). Kebutuhan ini digunakan baik untuk menikah beda negara, bekerja di luar negeri, bisnis dengan perusahaan asing, studi di luar negeri, pengajuan visa di kedutaan besar. Penerjemahan tersumpah merupakan sebuah keniscayaan [arshsn].

Apa Kegunaan Jasa Penerjemah Tersumpah?

Kegunaan jasa penerjemahan tersumpah bervariasi. Untuk kebutuhan bisnis dan pendidikan serta kebutuhan pengadilan.

Diantara kebutuhan jasa penerjemah tersumpah antara lain:

1. Pendidikan di luar negeri
Saat mendapatkan kesempatan belajar diluar negeri, baik biaya sendiri maupun mendapatkan beasiswa. Dokumen pendukung seperti ijazah, transkrip, akta lahir, rapor turut diterjemahkan secara tersumpah. Untuk membuktikan bahwa dokumen yang dihadirkan valid dan benar. 

2. Kontrak kerjasama dengan pihak asing.
Membangun bisnis sebagai perwakilan luar negeri maupun kerjasama dagang dengan pihak asing ataupun user adalah orang luar negeri, maupun perusahaan tergolong perusahaan modal asing. Tak ayal lagi dokumen pendukungpun diterjemahkan dalam bentuk terjemah tersumpah. 

3. Apply Visa
Pengajuan visa saat bepergian (travelling) luar negeri, beberapa kedutaan harus di submit dengan terjemahan tersumpah, seperti KTP, KK, AKTA LAHIR, AKTA PERKAWINAN. Karena pihak kedutaan tidak memahami bahasa Indonesia ataupun memang peraturannya harus dalam bentuk terjemah tersumpah. 

4. Menunaikan ibadah Haji.
Mungkin bagi si pemberangkat haji, tidak merasa menerjemahkan dokumen pribadinya diterjemahkan dalam bentuk terjemah tersumpah. Namun berdasar pengalaman untuk ibadah Haji, pihak-pihak yang mengadakan Umroh Haji, khusus untuk ibadah haji dikenakan peraturan menerjemahkan secara tersumpah. Walaupun memang untuk ibadah umrah tidak harus diterjemahkan tersumpah.

5. Pengadilan Asing
Perihal perselisihan kerjasama dengan pihak asing atau perusahaan asing, Hakim akan meminta dokumen bukti atau pendukung lainnya harus diterjemahkan ke dalam bahasa negara tersebut secara tersumpah. Maka, baik pengadilan secara perorangan maupun corporate akan mencari jasa terjemah tersumpah dan bahkan dalam moment tertentu memerlukan  juru bahasa (interpreter) yang memahami bahasa asing.

6. Bekerja di Luar Negeri
Saat mendapatkan pekerjaan di luar negeri maka dokumen pribadi pun diterjemahkan ke dalam negara tujuan secara tersumpah. Baik berangkat bekerja sendiri maupun membawa anak dan keluarga. Apalagi anak-anaknya sekaligus akan melanjutkan studi disana, maka pihak sekolah yang di luar negeri pun mengharuskan diterjemahkan secara tersumpah.

7. Pernikahan beda negara
Pernikahan merupakan hal yang sakral, maka kehati-hatian pun diperlukan. Apakah calon pasangan masih perjaka ataukah masih dalam ikatan perkawinan. Maka saat akan menikah, pihak Kantor Urusan Agama mewajibkan untuk menghadirkan Surat Tidak Ada Halangan Untuk Menikah atau No impediment of Marriage yang diterbitkan oleh pihak kedutaan besar yang ada di Indonesia. 

8. Tender Luar Negeri
Perusahaan-perusahaan bonafid seringkali mengikuti tender-tender di luar negeri maka para stakeholder biasanya untuk keikutsertaan tender beberapa dokumen perusahaan diterjemahkan ke dalam terjemah tersumpah.

Sebagai kata akhir, bergabunglah bersama GoTRANS PENERJEMAH yang telah berpengalaman menerjemahkan berbagai dokumen baik dokumen pribadi maupun dokumen perusahaan.

GoTRANS PENERJEMAH | Teman Penerjemah Anda.

Rabu, 26 Februari 2020

Apa yang dimaksud Istilah Penerjemah Tersumpah?


Seringkali kita mendengar kata-kata penerjemah tersumpah. Apa itu penerjemah tersumpah? Penerjemah tersumpah atau istilahnya adalah sworn translator atau juga authorized translator, seringkali disebut juga dengan penerjemah resmi. Artinya dokumen yang telah diterjemahkan tersebut dapat digunakan untuk kebutuhan legal, berkekuatan hukum dan dapat dipertanggungjawabkan.

Dan siapa yang memberikan sumpah atas para penerjemah tersebut? Dalam hal ini adalah pemerintah sehingga mengangkat para penerjemah tersebut disebut sebagai penerjemah tersumpah (sworn translator) melalui SK. Gubernur propinsi tersebut. Tentu melalui proses tes, penilaian, kelayakan sebagai penerjemah tersumpah melalui lembaga yang ditunjuk untuk laik dan proper sebagai penerjemah tersumpah.

Kendatipun pemerintah yang memberikan Surat Keputusan Penerjemah Tersumpah (SK Penerjemah Tersumpah), bukan berarti mereka yang telah diangkat sebagai penerjemah tersumpah otomatis menjadi pegawai negeri sipil (PNS). Akan tetapi mereka yang telah diangkat menjadi penerjemah tersumpah hanya mendapatkan legalitas, kewenangan atas suatu dokumen yang dialihbahasakan dari bahasa sumber kedalam bahasa tujuan yang diterjemahkan. Sehingga dalam operasionalisasinya para penerjemah tersebut melayani secara pribadi atau corporate untuk melakukan penerjemahan tersumpah. Pun saat menjadi juru bahasa (interpreter) dalam menangani suatu kasus di pengadilan untuk acara BAP, keterangan para saksi, para penerjemah tersumpah tersebut menjadi keniscayaan ditunjuk karena perihal legal faktor bahwa alihbahasanya tidak dimanipulasi.

Bagaimana bentuk hasil terjemahan tersumpah tersebut, selama ini yang dilakukan oleh para penerjemah tersumpah melakukan penerjemahan dengan mengetik dalam Microsoft words dengan format kertas A4, double spasi, font courier new, size 12, margin 3-3-3-3, setara spasi dokumen hasil print out oleh para notaris untuk print outnya. Biasanya kategori dokumen perusahaan seperti akta notaris, surat keputusan, perjanjian/kontrak, peraturan pemerintah, peraturan perusahaan lalu mengenakan biaya per hal. Hasil atau per hal. Output sesuai dengan kategori bahasa Negara mana saja yang diterjemahkan, harganya pun variatif, semakin penerjemahnya langka, maka biaya penerjemah tersumpah akan semakin mahal. Seperti penerjemah tersumpah Itali, setelah sepeninggalnya senior penerjemah tersumpah Itali, belum ada lagi penerjemah tersumpah Itali, sehingga sebagai solusinya untuk penerjemahan bahasa Itali, pihak kedutaan menunjuk penerjemah tertentu untuk dokumen-dokumen yang akan masuk ke kedutaan tersebut.

Adapun dokumen yang normal dilakukan proses penerjemahan tersumpah diantaranya ada dokumen pribadi dan dokumen perusahaan. Untuk dokumen pribadi diantaranya Ijazah, Transkrip, Akta Lahir, Rapor, Surat Keterangan, Surat Rekomendasi, KTP, Kartu Keluarga, Akta Perkawinan, Buku Nikah, Akta Perceraian, Akta Kematian, NPWP, Surat Dokter, SPPT, Surat Penggantian Nama, Surat Tidak ada halangan untuk menikah dari Kedutaan. Sementara dokumen perusahaan diantaranya Akta Notaris, Akta Perusahaan, Perjanjian/Kontrak, NPWP Perusahaan, TDP, NIB, SIUP, Surat Keputusan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia, Laporan Pajak. Sehingga dapat ditarik benang merah, kebutuhan penerjemahan tersumpah terkait dengan kegunaan dan kemana dokumen akan digunakan. Saat dibutuhkan untuk legalitas yang berkaitan dengan pihak asing atau luar negeri, maka proses penerjemahan tersebut perlu dilakukan bahwa kita ingin menunjukkan dokumen ini valid dan tidak dimanipulasi secara kebahasaan [ars/hsn].







Kamis, 21 Februari 2019

Alamat GoTRANS PENERJEMAH | Jasa Penerjemah Resmi Tersumpah

GoTRANS PENERJEMAH
Jl. Raya Narogong-Cileungsi KM 25
Komplek Mutiara Venezia Residence
Blok F1 no. 18 Ds. Dayeuh, Kec. Cileungsi
Kab. Bogor 16820
Tel/WA 081395532599
gotranspenerjemah@gmail.com
gotranspenerjemah.blogspot.co.id

Rute: Keluar tol cibubur - arah cileungsi - 
Fly over ambil bawah belok kanan arah Citereup - dari fly over cileungsi - melewati Pabrik JS -
Melewati Perkantoran Menara Permai -
Melewati Pabrik Tanashin - ketemu Indomaret & Alfamart Dayeuh (pangkalan ojeg Padang) -
Masuk arah Perumahan Mutiara Venezia -
Lurus mentog belok kanan - sampai ketemu Gapura Mutiara Venezia belok kiri - lurus masuk perumahan ketemu bunderan masih lurus - ketemu perempatan masjid al Hijarah - belok kiri - perempatan kecil belok kiri - lima rumah sebelah kiri ada depannya ada polybag/vertikultur - GoTRANS PENERJEMAH.
Atau buka link google map: gotranspenerjemah | jasa penerjemah tersumpah atau japo mart cileungsi - sesuai titik.

Jauh atau dekat, order anda kami layani
GoTRANS PENERJEMAH Partner Bisnis Anda
Di zaman era tekhnologi android ini.